MAN 1 JEMBER SUKSES GELAR MOSAIC 2023

MAN 1 JEMBER SUKSES GELAR MOSAIC 2023

JEMBER -http://man1jember.sch.id – MOSAIC 2023 (Majesa Olimpide Science, Islamic, Retoric and Social) merupakan kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan oleh MAN 1 Jember berupa kompetisi dalam berbagai bidang keilmuan meliputi bidang Sains, keagamaan, dan sosial.

Tujuan diselenggarakannya MOSAIC adalah untuk menanamkan rasa ukhuwah Islamiah, mengembangkan jiwa kompetisi secara jujur, menyediakan wahana bagi siswa madrasah/sekolah untuk mengembangkan bakat dan minat, menumbuhkan daya pikir kritis serta menciptakan generasi muda yang berprestasi, berkarya di kalangan siswa SMP/MTs untuk level nasional sebagai bekal bersaing di era revolusi industri 4.0.

Gelaran MOSAIC 2023 terselenggara dengan sukses dan lancar pada 28 Januari 2023. Diikuti kurang lebih 1000 peserta tingkat SMP/MTs dari berbagai kota di Indonesia (Tingkat Nasional).

Kompetisi yang diselenggarakan pada gelaran MOSAIC ke 9 kali ini memiliki perbedaan dengan tahun sebelumnya. Bidang IPA terpadu terbagi menjadi dua yakni Fisika dan Biologi, sedangkan untuk kompetisi lainnya masih sama seperti tahun sebelumnya yakni IPS Terpadu, MHQ, MQK, MTQ, Pidato Bahasa Arab, dan Pidato Bahasa Inggris.

Pada kegiatan MOSAIC, Waka Humas (Drs. Dardiri, M.Pd.I) mewakili Kepala Madrasah yang sedang dinas luar, menyampaikan bahwa “seluruh peserta MOSAIC 2023, berharap untuk melanjutkan studinya di MAN 1 Jember, dan bagi peraih juara 1-3 MOSAIC 2023 akan mendapat beasiswa pendidikan bilamana diterima pada PPDB MAN 1 Jember 2023-2024”

Berdasarkan Surat Keputusan Kepala Madrasah Aliyah Negeri 1 Jember Nomor 37/2023 Memustukan Juara MOSAIC 2023 sebagai berikut :

 

Semoga gelaran kegiatan MOSAIC berikutnya lebih sukses lagi. Serta kami ucapkan selamat bagi para pemenang lomba.

Penulis TIM Medsos MAN 1 Jember

Phone: 0331-485109
Fax: 0331-484651
MAN 1 Jember
JL. Imam Bonjol No. 50
Open Chat
1
Assalamu'alaikum, Butuh Bantuan?
Assalamu'alaikum, Selamat datang di MAN 1 Jember.
Apa yang bisa kami bantu?