JEMBER, man1jember.sch.id – Dalam rangka memperingati Nuzulul Qur’an, MAN 1 Jember menggelar acara khataman Al-Qur’an yang diikuti oleh siswa-siswi MAN 1 Jember. Kegiatan ini bertujuan memperdalam pemahaman dan kecintaan terhadap Al-Qur’an. Selain itu, kegiatan ini merupakan momentum agar umat Islam selalu menjadikan Al-Qur’an sebagai pedoman hidup serta mengingatkan makna penting turunnya wahyu pertama kepada Nabi Muhammad saw.
Acara khataman Al-Qur’an dilaksanakan pada hari Minggu, 16 Maret 2025, bertempat di lingkungan MAN 1 Jember dengan 7 titik kelompok khotmil Qur’an. Kegiatan khotmil Qur’an ini juga merupakan salah satu program dari Kementerian Agama Republik Indonesia dalam menyambut peringatan Nuzulul Qur’an, sebagai upaya untuk memperkuat pemahaman umat terhadap nilai-nilai yang terkandung dalam kitab suci Al-Qur’an.
Dengan adanya acara seperti ini, diharapkan nilai-nilai keagamaan dapat semakin mengakar dalam diri setiap siswa dan MAN 1 Jember semakin menjadi institusi yang mengedepankan pendidikan berbasis iman dan takwa.
Penulis: Tim Medsos MAN 1 Jember
@kemenagjember
#man1jember
#man1jemberofficial
#nuzululqur’an1446H
#khatamanalqur’anman1jember
#ramadanberkah
#madrasahmajubermutumendunia
#madrasahreform