JEMBER, man1jember.sch.id – MAN 1 Jember turut menyukseskan dan memeriahkan Pawai Mobil Hias Kabupaten Jember dengan berkolaborasi bersama MAN 2 Jember dan MAN 3 Jember.
Pawai Mobil Hias dari gabungan Madrasah Aliyah Negeri Kabupaten Jember ini turut menyosialisasikan program Kementerian Agama Republik Indonesia yakni moderasi beragama. Moderasi beragama ini penting, terutama bagi Indonesia yang dihuni oleh penduduk yang memiliki keberagaman suku, ras, dan agama. Semua berbalut dalam Bhineka Tunggal Ika, layaknya dekorasi mobil hias dari hasil kolaborasi Madrasah Aliyah Negeri ini. Dengan dihiasi beragam bunga-bunga segar dan dekorasi yang apik, mobil hias dari kolaborasi Madrasah Aliyah Negeri ini berjalan dengan indah hingga finish di depan Pendopo Wahyawibawagraha.
Penulis: Tim Medsos MAN 1 Jember
@kemenagjember
#man1jember #man1jemberofficial #pawai #mobilhias #parade