ALHAMDULILAH, AUDIT KINERJA MADRASAH UNGGUL TAHUN 2021 DI MAN 1 JEMBER: Lancar dan Sukses

Jember, MAN 1 Jember
Selasa, 26 April 2022, mulai pukul 09.00 s.d. 11.00 telah dilaukan Ekspose/Exit Meeting “Hasil Audit Kinerja Mandarsah Unggul”. Exit Meeting dihadiri oleh enam Auditor Inspektorat Jenderal Kementerian Agama RI, yaitu Auditor Ali Yuddin (selaku Pengendali Teknis), Auditor Kelik Nugroho (selaku Ketua Tim), selaku anggota Tim Auditor Priambodo, Rahmat Agustono Adiputro, Abdurrahman, dan Laili Fuad. Dari MAN 1 Jember hadir Kepala Madrasah, Kepala Tata Usaha, para Wakamad, para Kepala Laboratorium, Kepala Perpustakaan, para Wali kelas, Ketua pengelola Ma’had, para guru dan karyawan.
Setelah Exit Meeting dibuka, kesempatan pertama diberikan kepada Auditor Ali Yuddin selaku Pengendali Teknis Audit Kinerja Madrasah Unggul di MAN 1 Jember. Auditor Ali Yuddin menyampaikan hasil Audit Kinerja yang telah beberapa hari kepada Pihak MAN 1 Jember. Diawali dengan memaparkan landasan dilakukannya audit, sasaran audit, dan kriteria penilaian audit, hingga hasil audit.
Sasaran audit Madrasah Unggul meliputi kegiatan perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan pelaporan, dan pencapaian hasil. Untuk menilai sasaran, ada tiga kriteria yang digunakan yaitu ekonomis, efisien, dan efektif. Terkait dengan proses dan hasil audit, Auditor Ali Yuddin menjelaskan dengan rinci semua proses yang dilakukan dan semua nilai raihan/capaian masing-masing aspek sasran. Disebutkan bahwa ‘hasil audit merupakan peta riil keadaan madrasah’. Hasil audit ditunjukkan dalam bentuk angka capaian. Auditor Ali Yuddin mengharap agar MAN 1 Jember mengetahui, memahami, dan menerima hasil audit. Dengan nilai tersebut, diharapkan MAN 1 Jember dapat semakin lebih meningkatkan kinerjanya, dan dapat meningkatkan kualitas di berbagai aspek kegiatan, dan dapat menjadi MADRASAH UNGGUL BIDANG AKADEMIK.
Kesempatan selanjutnya diberikan kepada Kepala MAN 1 Jember untuk memberikan tanggapan terhadap hasil Audit Kinerja yang telah dilakukan. Pada kesempatan itu Kepala MAN 1 Jember tidak menyampaikan terima kasih dan permohonan maaf khususnya kepada Tim Auditor, serta menyampaikan penilaian terhadap pelaksanaan Audit Kinerja di MAN 1 jember berjalan lancar dan sukses. Dalam tanggapannya, Kepala MAN 1 jember, menerima dengan baik semua proses dan hasil audit, Hasil audit merupakan indikasi posisi riil kinerja MAN 1 Jember dan diharapkan dapat memberikan feedback terhadap segala proses kegiatan dan pendukungnya, baik sarana prasarana, pembiayaan, dan yang lebih penting sumber daya manusia untuk dapat berkinerjA dengan baik. Kepala MAN 1 Jember berharap kepada semua pihak (guru dan pegawai) untuk lebih baik, lebih disiplin, lebih memahami tugas dan fungsi masing-masing untuk bersama-bersama bersinergi dan berkolaborasi membangun, meningkatkan kualitas dan citra MADRASAH UNGGUL MAN 1 JEMBER.
Pada akhir Exit Meeting, dilakukan sesi foto bersama sebagai bentuk keakraban dan persaudaran antara MAN 1 Jember dengan Tim Auditor. Tampak suasana akrab dengan penuh sapa dan canda tawa. Aneka fose saat foto bersama terekam oleh kamera.
Exit Meeting ditutup, teriring doa ‘semoga Allah SWT memberikan kekuatan, kesehatan, keberkahan, dan kemualiaan kepada semuanya, dan semoga Allah memberikan ridlo-Nya agar MAN 1 Jember menjadi MADRASAH UNGGUL, HEBAT DAN BERMARTBAT. Aamiin. (Dardiri – Waka Humas)

Phone: 0331-485109
Fax: 0331-484651
MAN 1 Jember
JL. Imam Bonjol No. 50
Open Chat
1
Assalamu'alaikum, Butuh Bantuan?
Assalamu'alaikum, Selamat datang di MAN 1 Jember.
Apa yang bisa kami bantu?